NBA GOES TO YOU

NBA GOES TO YOU

Wednesday, February 10, 2010

USA TEAM ASSEMBLED



NINE OLYMPIC GOLD MEDALIST ON US 2010 ROSTER
Sebanyak 27 pemain telah menerima panggilan dari tim nasional U.S.A sehubungan dengan persiapan mereka menuju kejuaraan Dunia yang akan berlangsung musim panas nanti. Sembilan dari 12 bintang NBA yang memperkuat tim U.S.A di olimpiade Beijing tahun 2008 dipanggil kembali untuk bergabung kedalam tim nasional U.S.A. Pemanggilan ini dimaksudkan untuk mempersiapkan tim U.S.A menghadapi Kejuaraan Dunia yang akan berlangsung pada musim panas tahun ini dan persiapan untuk untuk menuju olimpiade London tahun 2012 nanti.

Diantara sembilan dari 12 pemain yang berlaga di olimpiade Beijing 2008 tidak terdapat nama Jason Kidd, Michael Reed dan Tayshaun Prince. Jason Kidd yang pada bulan Maret nanti akan berumur 37 tahun, telah menyatakan mengundurkan diri dari tim nasional. Sedangkan Michael Redd masih berkutat dengan cedera dan Tayshaun Prince masih belum menemukan bentuk permainan terbaiknya sejak mengalami cedera di awal musim 2009-2010.

LeBron James, Kobe Bryant, Dwyane Wade, Chris Bosh, Carmelo Anthony, Chris Paul, Derron Williams, Carlos Boozer dan Dwight Howard mengatakan kepada manajer tim, Jerry Colangelo bahwa mereka telah menyatakan bersedia untuk kembali memperkuat tim nasional U.S.A dan sangat senang dapat kembali memperkuat tim dan membawa tim nasional U.S.A kembali mendominasi bola basket dunia. "Alasan kenapa mereka kembali adalah karena mereka memang pantas," Colangelo menegaskan.

Pelatih tim nasional U.S.A yang juga adalah pelatih tim universitas Duke di kancah NCAA, Mike Krzyzewski sebelum game Duke melawan North Carolina mengatakan sangat senang sekali dengan keadaan ini. "Pemain-pemain yang mengikuti seleksi tahun ini sangat menarik, jauh lebih baik daripada yang mengikuti seleksi sebelumnya [seleksi untuk olimpiade Beijing]. Level dan kamampuan mereka telah meningkat jauh daripada sebelumnya. Dan saya rasa kami bergerak ke arah yang lebih baik."

Sebenarnya Wade, James dan Bosh masih dipertanyakan karena mereka akan berstatus free agent pada akhir musim 2010. Namun Melo [sesama draft angkatan 2003 yang telah lebih dulu menyatakan kesetiaannya kepada Denver Nuggets] meyakinkan bahwa mereka pasti ingin kembali memperkuat tim U.S.A, "Saya pikir ini terlalu cepat, tapi saya yakin mereka pasti ingin kembali bermain. Tentunya kita akan membicarakan ini dalam waktu dekat, tapi mereka juga harus diberi kesempatan untuk menyelesaikan kepentingan untama mereka terlebih dahulu."

Chris Paul masih menderita cedera lutut dan masih dalam tahap perawatan. Kobe pun masih berkutat dengan cedera jari telunjuknya. Namun Paul dan Kobe tidak dapat tergantikan dalam tim. "Kami akan menunggu sampai mereka berdua sembuh. Kami masih mempunyai waktu banyak samapai dengan bulan Juli." Ucap Manajer tim Jerry Colangelo.

Dari 27 orang yang yang dipanggil, terdapat dua nama bintang muda Kevin Durant [hampir terpilih kedalam tim U.S.A dan pasti akan mendapatkan satu tempat di roster] dan Derrick Rose [rookie of the year musim lalu] keduanya akan melakukan debut kedalam tim All Star musim ini. Dua nama lagi yang kembali memperkuat tim adalah Chauncey Billups dan Amar'e Stoudemire yang pernah bergabung tiga tahun yang lalu. Lamar Odom yang pernah memperkuat tim pada olimpiade tahun 2004 juga dipanggil kembali untuk memperkuat tim.

Nama-nama lain yang juga ikut dipanggil adalah, Kevin Love dan Al Jefferson dari Minnesotta Timberwolves, O.J Mayo dan Rudy Gay dari Memphis Grizzlies, Andre Iguodala dari Philadelphia 76ers, Kendrick Perkins dari Boston Celtics, Danny Granger dari Indiana Pacers, David Lee dari New York Knicks, Brook Lopez dari New Jersey Nets, Russel Westbrook dari Oklahoma City Thunder, LaMarcus Aldridge dari Portland Trail Blazzers, Gerald Wallace dari Charlotte Bobcats, dan Eric Gordon dari L.A Clippers.

Dua nama yang juga ikut dipanggil tapi akhirnya menolak untuk bergabung adalah Rajon Rondo dan Andrew Bynum.

Nama-nama yang telah dipanggil akan dikumpulkan di kamp mini yang akan berlangsung di Las Vegas bulan Juli nanti sebelum akhirnya akan di ciutkan menjadi 12 orang. Ked-12 orang tersebut akan di berangkatkan ke Turki untuk memenangkan kejuaraan dunia yang sudah tidak pernah mereka menangkan sejak tahun 1994.
Andre Sulu

No comments: